LENSA.TODAY., (GORUT) – DPRD Gorontalo Utara memilih DPRD Bone Bolango sebagai destinasi kunjungan kerja untuk mempelajari mekanisme pembahasan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) APBD 2024. Kunjungan ini berlangsung pada Kamis, 9 Mei 2025, dan diterima langsung oleh Sekretaris DPRD Bone Bolango, Merry Ngadju.
Dalam pertemuan ini, rombongan DPRD Gorontalo Utara menekankan pentingnya memahami prosedur dan strategi pembahasan LPJ APBD 2024, sebagai upaya meningkatkan tata kelola dan transparansi anggaran di daerah masing-masing.
Selain Gorontalo Utara, DPRD Pohuwato juga melakukan kunjungan di hari yang sama. Mereka membahas strategi efisiensi anggaran serta penguatan pelayanan kelembagaan, sebagai bagian dari upaya peningkatan kinerja internal.
“Alhamdulillah, meski anggaran kami terbatas, seluruh kegiatan seperti RDP, pembahasan LPJ APBD 2024, dan pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan lancar. Kami tidak menjadikan keterbatasan anggaran sebagai hambatan,” ungkap Merry Ngadju kepada awak media.
Kunjungan ini menunjukkan bahwa DPRD Bone Bolango semakin menjadi rujukan bagi DPRD kabupaten lain, khususnya dalam hal pembahasan anggaran dan efisiensi kelembagaan, serta sebagai pusat pertukaran praktik terbaik tata kelola pemerintahan. ~A2









