LENSA.TODAY, POHUWATO – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pohuwato, menggelar aksi kepedulian terhadap tiga rumah warga yang terkena musibah kebakaran. Aksi kepedulian tersebut di gelar di perempatan Blok Plan Marisa, Sabtu (22/10/2022).
Sekretaris HMI Dikyanto Otto mengatakan, aksi kepedulian tersebut di gelar karena merasa keterpanggilan hati nurani atas musibah yang menimpah tiga rumah rumah sekaligus.
“Sehingga kami secara kemanusiaan merasa terpanggil untuk mengajak seluruh warga masyarakat yang berada di wilayah kabupaten pohuwato, untuk sama-sama bersma kami membantu masyarakat yang terekena musibah kebakaran,”ungkap Dikky dalam orasinya.
Menurut Dikky, uluran bantuan harta yang di milikih oleh masyarakat pohuwato kepada korban kebakaran, merupakan kebahagiaan yang sangat berarti untuk mengganjal rasa lapar dan sedih yang di alami korban kebakaran.
“Kami yakin bahwa sedikit harta yang di keluarkan oleh masyarakat pohuwato, untuk membantu saudara/saudari kita yang hari ini terkena musibah kebakaran, dapat membantu meringankan kesedihan yang mereka alami saat ini,”ucap Dikky.
Sementara itu Kordinator Lapangan Iskandar Badu menyampaikan, bahwa Aksi kemanusiaan tersebut merupakan rasa keterpanggila hati untuk membantu meringankan sedikit beban pikiran yang saat ini di rasakan oleh korban kebakaran.
“Kami tahu hari ini mungkin kita masi tidur enak di rumah pribadi, namun takdir tuhan tidak dapat kita bantah dengan adanya musibah yang menimpah saudara/saudari kita,”pungkasnya. (Mhd)