LENSA.TODAY, -(GORUT)- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara Roni Imbran menyerahkan bantuan peningkatan modal usaha dari pemerintah daerah bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Selasa, (02/5/2023).
Menurutnya, bantuan untuk pelaku UMKM untuk mendorong mereka lebih berinovasi, berkreasi dalam meningkatkan usaha yang dimiliki.
Olehnya, bantuan modal usaha perlu tetap ada dan diberikan bagi pelaku UMKM dan tentunya bantuan yang diberikan harus didampingi agar tepat kelola dan tepat manajemen, agar berdampak pada kemajuan usaha.
” Pemerintah daerah dapat melakukan evaluasi bagi para penerima. Jika berhasil dalam mengelola bantuan, perlu mendapat penghargaan seperti peningkatan jumlah bantuan,” ungkap Roni Imbran
” Terakhir, Roni Imbran mengungkapkan bahwa di Tahun Anggaran 2023 ini, bantuan modal usaha dapat segera diterima para pelaku UMKM di daerah ini, diantaranya di wilayah Desa Molingkapoto Selatan, Kecamatan Kwandang, dimana warganya banyak yang menjadi pelaku UMKM,” pungkas Wakil Ketua DPRD, Roni Imran, di Gorontalo. (Ecan)