LENSA.TODAY, -(KABGOR)- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Gorontalo Syam T. Ase menghadiri kegiatan senam fun erobik yang dilaksanakan oleh Orang Telaga Asli (Ortegas) di Ruang Terbuka Hijau Telaga, Minggu, (12/02/2023).
Disela-sela kegiatan senam erobik tersebut, Syam T. Ase membagikan berbagai macam doorprize kepada peserta senam yang merupakan warga masyarakat Se-Kecamatan Telaga Cs.
Kepada Lensa.today, Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo menjelaskan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan senam fun erobik yang dilaksanakan oleh Ortegas.
” Kegiatan ini sangat baik, ini merupakan kegiatan untuk menjaga kebugaran tubuh, karena olahraga itu sehat. Yang pasti saya mendukung sepenuhnya kegiatan-kegiatan positif seperti ini,” ucap STA.
Selain itu juga Syam T. Ase mengungkapkan bahwa ad dua indeks yang dibutuhkan di kehidupan masyarakat yaitu indeks kesehatan dan indeks kebahagiaan.
“ Selain kebutuhan tersebut, suatu daerah akan maju ketika indeks kemasyarakatan turut meningkat pula,” ungkapnya.
Ditambahkannya, senam aerobik yang menjadi agenda Ortegas ini karena segmentasi pasar yang paling banyak sekarang adalah kaum perempuan.
“ Alhamdullilah walaupun persiapannya sangat sederhana lanjutnya, acara ini bejalan lancar dan sukses, Ucapan terima kasih pun di sampaikan kepada Orang Telaga Asli (Ortegas),” imbuh STA.
Ditempat yang sama, nampak terpantau oleh awak media, usai pelaksanaan senam fun erobik, Mantan Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Amin Mootalu mengajak kepada tokoh-tokoh Ortegas untuk mendukung Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo sebagai Calon Bupati Gorontalo 2024 mendatang.
“Syam T. Ase Bupati” Itulah kata yang sering di teriakan oleh Mantan Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo terhadap para peserta senam fun erobik di RTH Telaga dan diamini oleh peserta senam. (Arb)